INFO
  • Segala pelayanan dapat dilakukan di Kantor Pemerintah Desa Glebeg | Info lanjut hubungi kontak person dibagian atas kanan

Luberjurdil Serta Patuhi Protokol Kesehatan, PPS Desa Glebeg Gelar Pleno Terbuka

05 Oktober 2020 Admin SID Glebeg Berita Desa Dibaca 857 Kali

Glebeg - glebeg.rembang.desa.id | Senin pagi (5/10/2020) PPS Desa Glebeg melaksanakan rapat pleno terbuka rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) di Gedung PKK Desa Glebeg.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ibu Kepala Desa Glebeg, Perangkat Desa, Panwasludes, PPK, PPDP dari TPS, dan tim kemenangan dari setiap paslon.

Dalam kegiatan tersebut merupakan pembacaan rekapitulasi DPSHP yang diolah PPS setelah DPS selesai diumumkan pada sebelumnya. 

Yul Yotis selaku Ketua PPS dalam sambutannya mengatakan bahwa tahapan Pemilu 2020 telah dilaksanakan sesuai prosedur dan schedule dari KPU sehingga diharapkan setiap warga masyarakat dapat turut mengawal proses dan tahapan Pemilu 2019, termasuk tahapan saat ini.

Total pemilih sementara hasil perbaikan sebanyak 1.535 pemilih yang tersebar di 4 TPS Desa Glebeg. Rapat pleno terbuka berjalan lancar tanpa ada sanggahan apapun serta kedua belah pihak sepakat untuk mewujudkan pemilu yang aman dan damai.

Yotis berharap agar proses dan tahapan Pemilu 2020 dapat berjalan dengan baik dengan kerja keras setiap elemen masyarakat di tingkat desa sehingga Pemilu 2020 di Desa Glebeg berjalan sukses. (yotis/mun)

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)
Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)
CAPTCHA Image
Isikan kode di gambar